MANDUTA – Prestasi kembali diraih oleh siswa MAN 2 Tulungagung, salah satu Madrasah Top Nasional di bawah binaan Kemenag Tulungagung dan Kemenag Jawa Timur. Tim Paskibra MAN 2 Tulungagung berhasil meraih Juara Harapan II dalam ajang bergengsi LKBB TARING 2025 (Tanding Regu Paskibra Gemilang Se-Jawa Timur) yang diselenggarakan oleh BEM FEB UNESA pada Sabtu, 11 Oktober 2025, bertempat di kampus Universitas Negeri Surabaya.
Lomba LKBB TARING 2025 ini diikuti oleh 24 tim terbaik sekolah di seluruh Jawa Timur. Setiap tim menampilkan kekompakan, kedisiplinan, serta kreativitas dalam formasi baris-berbaris yang menjadi ajang unjuk prestasi dan semangat juang generasi muda. Persaingan berlangsung ketat, karena setiap peserta menampilkan performa terbaiknya dengan koreografi dan ketepatan gerak yang mengesankan. Keikutsertaan Paskibra MAN 2 Tulungagung dalam ajang bergengsi ini menjadi bukti nyata komitmen madrasah dalam membina siswa berkarakter, berprestasi, dan berdisiplin tinggi. Tim Paskibra MAN 2 Tulungagung tampil luar biasa dengan semangat dan kekompakan tinggi.
Anggota tim yang berpartisipasi antara lain Aisya Nuria Rahma (X-3), Nadya Putri Yunitasari (X-12), Tiara Nila Sari (X-12), Adriana Nafeesa (XI-1), Eltya Dwi Ayu Berliani (XI-1), Fatimah Azzahro (XI-1), Yusuf Aqil Abdurrahman (XI-2), Mentari Dewintan Hanum (XI-3), Jesica Putriani (XI-5), Saskia Nisa Kamila (XI-6), Jasmine Meysi Anandhifa (XI-6), Amelia Ragistya Cahyani (XI-7), I’zaz Rifda Salsabila (XI-8), Salsayra Najwa Tania (XI-8), Anaya Cantika Dwi Anggraeni (XI-8), Alfreda Eka Maharani (XI-9), Ellysia Putri Nurhalimah (XI-9), Nabilla Salwa (XI-9), Montique Corsiva (XI-11), dan Zumrotus Sa’adah (XI-11).
Mereka berlatih intensif di bawah bimbingan pelatih Bang Wahyu Puji Utomo yang dikenal disiplin dan inspiratif.
Kepala MAN 2 Tulungagung, Drs. Muhamad Dopir, M.Pd.I., memberikan apresiasi dan rasa bangganya atas capaian tersebut. “ Prestasi ini adalah bukti nyata bahwa semangat juang, disiplin, dan kekompakan mampu mengantarkan siswa MAN 2 Tulungagung berprestasi di tingkat provinsi. Kami mengucapkan terima kasih kepada pelatih, pembina, serta seluruh guru yang telah memberikan dukungan penuh. Semoga ini menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus mengharumkan nama madrasah, ” ungkapnya.
Keberhasilan Paskibra MAN 2 Tulungagung dalam ajang LKBB TARING 2025 semakin memperkuat posisi MAN DUTA sebagai madrasah yang aktif, berprestasi, dan berkarakter. Capaian ini juga menjadi bukti bahwa MAN di Tulungagung tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga menunjukkan kehebatan di bidang kedisiplinan, nasionalisme, dan kepemimpinan generasi muda madrasah.
Komentar Terbaru