Yth. Bapak/Ibu/Saudara Pengguna Layanan
pada satuan kerja MAN 2 Tulungagung
Assalamualaikum Wr. Wb
Dalam upaya mewujudkan tata kelola madrasah yang bersih, transparan, dan akuntabel, MAN 2 Tulungagung menyediakan Whistle Blowing System (WBS) sebagai kanal pelaporan atas dugaan pelanggaran, penyimpangan, atau tindakan yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku di lingkungan madrasah.
WBS ini diharapkan menjadi sarana partisipasi seluruh warga madrasah dan masyarakat untuk menyampaikan informasi secara bertanggung jawab, dengan menjunjung itikad baik serta disertai data/bukti pendukung yang memadai. MAN 2 Tulungagung berkomitmen menjaga kerahasiaan identitas pelapor serta menindaklanjuti setiap laporan sesuai prosedur yang berlaku.
Melalui penerapan WBS, MAN 2 Tulungagung mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga integritas, meningkatkan kualitas layanan pendidikan, serta menciptakan lingkungan belajar yang aman dan beretika. Atas perhatian dan kerja sama semua pihak, kami sampaikan terima kasih.
Wasaalamuaikum Wr. Wb.

Komentar Terbaru